Alhamdulillah puji syukur kehadirat Alloh Yang Maha Esa yang telah melimpahkan rahmat serta karuniaNya kepada kita sehingga saya masih diperkenankan menulis posting ini, begitu juga pembaca (sobat) yang sampai saat ini masih diperkenankan membaca tulisan saya.
Sholawat serta salam semoga tercurahkan kepada junjungan kita Nabi Agung Muhammad SAW. Seorang sosok umi yang tidak bisa membaca dan menulis. Akan tetapi senantiasa memerintahkan untuk membaca dan menulis. Seorang sosok umi yang tidak sempat mencontohkan kebaktiannya kepada kedua orang tua sewaktu masih hidup. Akan tetapi senantiasa memerintahkan kita untuk birrul walidain.
Kali ini saya sampaikan kabar gembira buat sobat semuanya bahwa saya punya blog baru lagi.
Setelah sebelumnya saya iseng nge-blog di oasedunia, rasa-rasanya saya belum puas nih sobat. Nah maka dari itu saya konstruk ini blog berjudul Mutiara Islam. Di sini saya ingin sekali share pengalaman dan sedikit ilmu yang sehari-hari saya dapatkan. Cie... yah, sesuai deskripsi blog ini sendiri lah sobat, catatan perjalanan da’i muda yang tidak tahu apa-apa. Saya ambil kalimat itu karena saya memang benar-benar tidak tahu apa-apa nih sobat.
Awalnya sebenarnya secara tidak sengaja saya kepikiran kata-kata Mutiara Islam. Setelah saya pikir-pikir, kalau dibuat blog pribadi menarik juga nih sobat. Kemudian langsung saya aplikasikan saja deh sobat, hehe.
Kalau bicara soal tujuan saya membangun blog Mutiara Islam sih tidak terlalu rumit juga. Pengen share cerita-cerita dan pengalaman seperti yang saya bilang tadi sama sobat. Maklum, saya kadang suka eman-eman kalau tiap kegiatan maupun ada ide terlintas tidak saya tulis kaya gini.
(halah)
Sobatku saudara-saudaraku semuanya! Seperti inilah apa adanya blog saya. Sederhana, singkat, padat, dan (jelas). Yah mohon dimaklumi sajalah, hehe. Silakan nanti apabila sobat pengen baca-baca cerita saya, kisah saya, tulisan saya, opini, apa ajalah yang ada di blog ini silakan. Saya bukakan pintu selebar-lebarnya untuk sobat semuanya! Haha.
Asalkan jangan lupa like dan follow blog saya ya!! (maksa amat) he just kidding sobat..
Baik seperti itu dulu yang bisa saya sampaikan, karena sudah malam juga saya nulisnya. Pengen istirahat, tidur. Silakan sobat baca-baca dulu tulisan saya ya. Ada juga tulisan saya yang berjudul Kabar Gembira Buat Sobat. Wajib baca sob!
Wassalamualaikum wr. wb.
Burhan
Burhan
0 Response to "Kabar Gembira"
Posting Komentar